Balikpapan – Ketua Pengadilan Negeri Balikpapan Bapak. Dr. Ibrahim Palino, S.H., M.H. selaku pelindung Dharmayukti Karini Cabang Balikpapan melantik 34 (tiga puluh empat) orang Pengurus Dharmayukti Karini Cabang Balikpapan masa bakti 2022 – 2025 di Ruang sidang Utama Pengadilan Negeri Balikpapan pada Jumat (20/5)
Acara ini dihadiri juga oleh , Ketua Pengadilan Agama Balikpapan Bapak Drs. H. Darmuji, S.H., M.H., Plt. Kepala Pengadilan Militer I-07 Balikpapan Bapak Setyanto Hutomo, S.H., Wakil Ketua Pengadilan Negeri Balikpapan Bapak Thomas Tarigan, S.H., M.H.,
Dalam sambutannya, Pelindung Dharmayukti Karini Bapak Ibrahim Palino, S.H., M.H., menyampaikan harapannya agar dalam kepengurusan yang baru ini, program kerja DYK tidak hanya menyentuh sisi internal saja, namun juga dapat bermanfaat bagi masyarakat. “Tugas Dharmayukti Karini sangat berat seiring dengan tuntutan masyarakat terhadap badan peradilan”, tambah beliau
Beliau juga mengharapkan melalui organisasi ini, rasa kebersamaan dan rasa persatuan dan kesatuan semakin erat terjaga sesuai dengan visi dan misi Dharmayukti Karini.
Pelantikan Pengurus tersebut didasarkan pada Surat Keputusan Ketua Daerah Dharmayukti Karini Provinsi Kalimantan Timur Nomor 17/SK/PD.DYK/IV/2022 Tanggal 22 April 2022 tentang Pengesahan Susunan Pengurus Cabang Dharmayukti Karini Cabang Balikpapan masa bakti tahun 2022 – 2025
-Humas-