Pengadilan Negeri Balikpapan Ikuti Survey Integritas Hakim dari Komisi Yudisial RI

Balikpapan – Ketua Pengadilan Negeri Balikpapan Dr. Ibrahim Palino, S.H., M.H. menyambut kunjungan dari Tim Komisi Yudisial RI di Ruang Kerja Ketua Pengadilan Negeri Balikpapan, Selasa (18/10/2022). Kunjungan kali ini terkait dengan pelaksanaan Survey Integritas Hakim pada Pengadilan Negeri Balikpapan sebagi tindak lanjut dariĀ persetujuan Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI terhadap permohonan Komisi Yudisial sebagaimana dalam surat Nomor 1596/PIM/PR.07.01/08/2022 tanggal 31 Agustus 2022.

Pelaksanaan survei integritas hakim Tahun 2022 dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui indeks integritas hakim, kendala hakim dalam melaksanakan tugas dan persepsi mengenai peningkatan kapasitas dan profesionalisme hakim.

-Humas-